Gratis Buku Motivasi "Menggali Berlian di Kebun Sendiri", Klik Disini KAKNAS | Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan -->

KONTES AYAM KETAWA NASIONAL 2023 SUKSES DIGELAR

Suasana Kontes Ayam Ketawa 
(Foto : HIMPRO Ornithologi dan Unggas SKHB IPB)

Himpunan Minat Profesi Ornithologi dan Unggas SKHB IPB University menyelenggarakan Kontes Ayam Ketawa Nasional (KAKNAS) 2023 pada Minggu 17 September 2023 di Lapangan Rektorat IPB University. 

Ketua Pelaksana KAKNAS 2023 Siti Nursaumawati mengatakan bahwa acara tersebut merupakan acaran tahunan yang sudah dilaksanakan secara rutin sejak tahun 2012, tujuannya untuk mengenalkan ayam ketawa kepada Masyarakat awam karena ayam ketawa merupakan kegiatan kontes ciri khas dari Himpunan Minat Profesi Ornithologi dan Unggas SKHB IPB University.

Ia melanjutkan bahwa KAKNAS 2023 atau Kompetisi Ayam Ketawa Nasional  merupakan ajang bergengsi kompetisi kokok ayam ketawa dengan pendaftar yang berasal dari seluruh daerah di Indonesia. Acara KAKNAS 2023 merupakan hasil dengan kolaborasi dari HIMPRO Ornithologi dan Unggas SKHB IPB University dan komunitas ayam ketawa Indonesia (P3AKSI).

Pada kesempatan yang sama dalam sambutannya Dekan SKHB IPB University Drh Amrozi PhD mengatakan bahwa SKHB IPB University menyambut para peserta KAKNAS 2023 yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia dengan sangat terbuka dan gembira.

"Kami sangat senang bahwa ajang ini dapat kembali digelar untuk kesekian kalinya, semoga dengan terselenggaranya acara ini minat masayarakat terhadap ayam ketawa semakin meningkat dan dapat menumbuhkan rasa memiliki masyarakat terhadap ayam ketawa yang juga plasma nutfah asli Indonesia," kata Amrozi.

Salah satu perwakilan P3AKSI Ratro mengatakan bahwa acara kaknas berlangsung sangat luar biasa, penyambutan dari panitia kepada komunitas juga sangat antusias.

"Lokasi yang dipilih menurut saya sangat luar biasa karena langsung di area kampus IPB Bogor. Kalau bisa kaknas dijadikan sebagai event tahunan, P3AKSI sangat membutuhkan dan menantikan acara ini tiap tahunnya. Kami sangat senang atas terselenggaranya acara ini," kata dia.

Keluar sebagai pemenang dalam kontes tersebut yakni ayam dengan nama Kapten Boy milik H. Dani asal Cijantung, ayamnya menyandang gelar Grand Champion dalam gelaran kaknas 2023.

Menurut dia acara Kaknas ini sudah sangat bagus penyelenggaraannya namun begitu masih ada beberapa aspek yang harus diperbaiki. Misalnya pendampingan senior atau alumni yang pernah terlibat dalam event seharusnya dilakukan, karena pengalaman mereka dibutuhkan dalam mengatasi hal - hal tak terduga di lapangan.

"Saya berharap acara ini perlu ada keberlanjutan setiap tahunnya karena ditunggu-tunggu pecinta Ayam Ketawa. Selain itu harapannya acara ini bisa lebih baik kedepannya dan lebih matang . Salut untuk semua pihak yang telah mendukung keberlangsungan acara ini, " tutur Dani.

Pada tahun ini KAKNAS 2023 juga bergabung dengan acara  Agrisymphony, yaitu rangkaian acara untuk memeriahkan perayaan DIES NATALIS IPB ke-60. Hal ini ikut menambah pamor dan audiens acara KAKNAS 2023  karena juga diramaikan dari civitas dan alumni serta keluarga besar alumni IPB University. Rangkaian acara KAKNAS 2023 termasuk diantaranya: lomba kokok ayam ketawa (untuk masyarakat umum) dan lomba fotografi online/offline (untuk mahasiswa se-Indonesia). (CR)



ARTIKEL TERPOPULER

ARTIKEL TERBARU

BENARKAH AYAM BROILER DISUNTIK HORMON?


Copyright © Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan. All rights reserved.
About | Kontak | Disclaimer