Gratis Buku Motivasi "Menggali Berlian di Kebun Sendiri", Klik Disini PRODUKSI DAN PERFORMA LEBIH EFISIEN BERSAMA NOVUS | Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan -->

PRODUKSI DAN PERFORMA LEBIH EFISIEN BERSAMA NOVUS

Anne Fe Rose 
(Foto : CR)


ILDEX 2023 menjadi ajang bagi para exhibitor dalam memberikan edukasi kepada stakeholder maupun khalayak lainnya. Salah satu yang ikut andil dalam kegiatan tersebut yakni PT Novus International. Melalui Seminarnya pada gelaran ILDEX 2023 yang dihelat di ICE BSD, rabu (20/9) lalu, Novus mengajak para stakeholder agar dapat lebih efisien dalam produksi dan performa.Pembicara dalam seminar tersebut yakni Anna Fe Rose Gullen Perrino selaku Novus Poulty Solution Manager. 

Dalam presentasinya ia menyebutkan bahwa saat ini dunia peternakan juga menghadapi masalah berupa disrupsi yang menyebabkan harga dari bahan baku pakan terus naik yang disebabkan oleh berbagai faktor seperti iklim, wabah Covid-19, dan geopolitik dunia (konflik Rusia - Ukraina).

Oleh karenanya menurut Anne produsen pakan dituntut untuk lebih efisien dalam meracik ransum tanpa mengurangi nilai gizi yang terkandung dalam pakan sehingga ternak tetap dapat menunjukkan performa dan produktivitas yang baik.

"Kami Novus berusaha memberi solusi dari dampak kenaikan harga beberapa bahan baku pakan yang tak dapat dihindari tersebut. Berbagai macam portofolio produk kami dapat digunakan dalam menunjang kualitas pakan dengan lebih efisien, namun begitu efisiensi dalam pakan tidak serta merta mempengaruhi performa ternak di lapangan," tutur dia.

Ia juga menjabarkan program solusi dari Novus yang telah terbukti ampuh dalam mengefisinekan produksi tanpa mengurangi performa misalnya Scale up program. Melalui program ini Novus mengkalim dapat meningkatkan kualitas karkas dan produksi daging secara kontinu. 

Ada juga save more program yang dapat memberikan solusi dalam memaksimalkan utilisasi protein dan asam amino pada ransum sehingga penggunaan bahan baku pakan sumber protein menjadi lebih efisien.

"Melalui berbagai program yang kita tawarkan, seyogianya dapat menjadi solusi bagi para stakholder dalam menghadapi era disrupsi seperti sekarang ini, oleh karenanya jangan ragu untuk menjadikan kami sebagai partner," tutup Anne. (CR)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar

ARTIKEL TERPOPULER

ARTIKEL TERBARU

BENARKAH AYAM BROILER DISUNTIK HORMON?


Copyright © Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan. All rights reserved.
About | Kontak | Disclaimer