-->

CEVA ANIMAL HEALTH

CEVA ANIMAL HEALTH

Boehringer Ingelheim

Boehringer Ingelheim

SIDO AGUNG FEED

SIDO AGUNG FEED

INFOVET EDISI MARET 2023

INFOVET EDISI MARET 2023

Susunan Redaksi

Pemimpin Umum/Redaksi
Ir. Bambang Suharno


Wakil Pemimpin Umum

Drh. Rakhmat Nurijanto, MM


Wakil Pemimpin Redaksi/Pemimpin Usaha
Ir. Darmanung Siswantoro


Redaktur Pelaksana
Ridwan Bayu Seto


Koordinator Peliputan
Nunung Dwi Verawati


Redaksi:
Wawan Kurniawan, SPt

Drh. Cholillurrahman (Jabodetabek)

Drh. Yonathan Rahardjo (Jatim)
Drh. Masdjoko Rudyanto,MS (Bali)
Drh Heru Rachmadi (NTB)
Dr. Sadarman S.Pt, MSi (Riau)
Drh. Sry Deniati (Sulsel)
Drh. Joko Susilo (Lampung)
Drh. Putut Pantoyo (Sumatera Selatan)

Kontributor:
Prof. Dr. Drh. Charles Rangga Tabbu,
Drh. Deddy Kusmanagandi, MM,
Gani Haryanto,
Drh. Ketut T. Sukata, MBA,
Drs. Tony Unandar MS.
Prof. Dr. Drh. CA Nidom MS.


Kabag Produksi & Sirkulasi
M. Fachrur Rozi

Staf Produksi & Sirkulasi:
M. Sofyan

Yayah Muhaeni

Administrasi
Nur Aidah


Keuangan:
Efrida Uli
Monita Susilawati


Staf Pemasaran
:
Yayah Muhaeni


Alamat Redaksi

Ruko Grand Pasar Minggu
Jl. Raya Rawa Bambu No. 88A
Pasar Minggu, Jakarta Selatan 12520
Telp: (021) 7829689, 78841279, Fax: 7820408
e-mail:
Redaksi: majalah.infovet@gmail.com
Pemasaran: marketing.infovet@gmail.com

Rekening:
Bank MANDIRI Cab Ragunan,
No 126.0002074119

Bank BCA KCP Cilandak KKO I. No 733-0301681
a/n PT Gallus Indonesia Utama

Redaksi menerima artikel yang berkaitan dengan kesehatan hewan dan atau peternakan. Redaksi berhak menyunting artikel sepanjang tidak merubah isinya.
Semua artikel yang dimuat menjadi milik redaksi.
Email artikel Anda ke:infovet02@gmail.com

Jumlah Pengunjung

GALLUS Group

Pengikut

Info Agribisnis Klik Di Sini

alterntif text

TRANSLATE

SOFT LAUNCHING AYOTERNAK.ID DI INDO LIVESTOCK 2022

On Juli 07, 2022

Dr Abbi AP Darmaputra

Aplikasi peternakan Ayoternak.id melakukan soft launching di Indo Livestock 2022 pada Rabu, 6 Juli. Aplikasi ini ditujukan untuk peternak, konsumen produk peternakan, dan supplier peralatan peternakan.

Tri Hardiyanto dari Tri Group yang memberikan sambutan saat soft launching mengatakan Ayoternak.id adalah sebuah platform yang memudahkan peternak baik sapi, ruminansia kecil, ayam broiler, ayam kampung, dan sebagainya untuk mereka yang baru mulai atau sedang berjalan peternakannya.

Ayoternak.id adalah tempat saling mengisi, saling belajar, saling menjalin bisnis sehingga akan tumbuh sebuah ekosistem di dalam usaha ternak.

“Jika ekosistem sudah terbentuk maka kecil kemungkinan untuk merugi terlalu lama. Bisnis tetap untung dan rugi, tapi pada dasarnya adalah bagaimana bisa mengeliminasi masalah-masalah yang ada. Seperti pembiayaan, supply, hingga penjualan produk sampai ke tangan konsumen,” kata Tri.

Sementara itu Dr Abbi AP Darmaputra, founder Ayoternak.id mengatakan bahwa aplikasinya terinspirasi dari ayahnya yang seorang peternak, yaitu Tri Hardiyanto.

Katanya,” Saya terinspirasi karena dari kecil hidup kita adalah ternak. Jadi menyaksikan banyak sekali kesulitan-kesulitan dari para peternak dan membutuhkan solusi yang tidak sekali tapi setiap kali.”

Ayoternak.id adalah hasil dari 30 tahun riset peternakan Tri Group ditambah dengan pengalaman 7 tahun mengimplementasikan IT ke dalam peternakan.

“Kita melihat adanya kebutuhan peternakan akan teknologi pemeliharaan dan juga teknologi integrasi yang dibutuhkan satu dengan yang lainnya,” kata Abbi. “Dari riset kita tahu bahwa banyak peternak mandiri yang sulit untuk bersaing. Banyak juga kelompok peternak yang tutup di Indonesia karena tidak mampu menjual.”

Abbi melanjutkan bahwa di sisi lain konsumen tidak bisa mendapatkan produk yang baik. Dua titik yang berbeda itu dihubungkan oleh Ayoternak.id dengan tujuan peternak bisa untung dan konsumen bisa menikmati produk peternakan yang berkualitas.

“Jadi itu adalah salah satu target ke depan yang kita akan terus kembangkan. Saat ini masih tahap launching, kita ada 7 fase dimana soft launching ini adalah yang pertama dan grand launching akan dilaksanakan pada 9 Januari 2023,” kata Abbi.

Aplikasi Ayoternak.id saat ini sudah bisa diunduh di playstore untuk smartphone berbasis Android dan ke depannya akan tersedia juga untuk iOS.

Ayoternak.id di setiap event berusaha mengumpulkan 1.000 peternak, 1.000 konsumen, dan 1.000 supplier. Sehingga di akhir tahun diharapkan tercapai target masing-masing 10.000.

Pada grand launching Januari tahun depan Ayoternak.id akan live dengan metaverse di kandang. Pada layar LCD bisa disaksikan kondisi kandang sekaligus bisa dirasakan suasananya.

Saat ini ternak yang digarap adalah ayam untuk nanti akan berlanjut ke ternak lain seperti sapi, kambing, dan lainnya.

“Soft launching ini baru meng-invite para peternak yang sudah berjalan. Yang ingin mulai beternak nanti juga bisa bergabung tapi konsultasi dulu dengan peternak-peternak dan konsultan lainnya dari hulu sampai hilir,” kata Abbi. “Dengan modal sekitar 10 juta sudah bisa beternak, bisa patungan. Pokoknya gaji UMR pun bisa beternak.” (NDV)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Artikel Populer