-->

CEVA ANIMAL HEALTH

CEVA ANIMAL HEALTH

Boehringer Ingelheim

Boehringer Ingelheim

SIDO AGUNG FEED

SIDO AGUNG FEED

INFOVET EDISI MARET 2023

INFOVET EDISI MARET 2023

Susunan Redaksi

Pemimpin Umum/Redaksi
Ir. Bambang Suharno


Wakil Pemimpin Umum

Drh. Rakhmat Nurijanto, MM


Wakil Pemimpin Redaksi/Pemimpin Usaha
Ir. Darmanung Siswantoro


Redaktur Pelaksana
Ridwan Bayu Seto


Koordinator Peliputan
Nunung Dwi Verawati


Redaksi:
Wawan Kurniawan, SPt

Drh. Cholillurrahman (Jabodetabek)

Drh. Yonathan Rahardjo (Jatim)
Drh. Masdjoko Rudyanto,MS (Bali)
Drh Heru Rachmadi (NTB)
Dr. Sadarman S.Pt, MSi (Riau)
Drh. Sry Deniati (Sulsel)
Drh. Joko Susilo (Lampung)
Drh. Putut Pantoyo (Sumatera Selatan)

Kontributor:
Prof. Dr. Drh. Charles Rangga Tabbu,
Drh. Deddy Kusmanagandi, MM,
Gani Haryanto,
Drh. Ketut T. Sukata, MBA,
Drs. Tony Unandar MS.
Prof. Dr. Drh. CA Nidom MS.


Kabag Produksi & Sirkulasi
M. Fachrur Rozi

Staf Produksi & Sirkulasi:
M. Sofyan

Yayah Muhaeni

Administrasi
Nur Aidah


Keuangan:
Efrida Uli
Monita Susilawati


Staf Pemasaran
:
Yayah Muhaeni


Alamat Redaksi

Ruko Grand Pasar Minggu
Jl. Raya Rawa Bambu No. 88A
Pasar Minggu, Jakarta Selatan 12520
Telp: (021) 7829689, 78841279, Fax: 7820408
e-mail:
Redaksi: majalah.infovet@gmail.com
Pemasaran: marketing.infovet@gmail.com

Rekening:
Bank MANDIRI Cab Ragunan,
No 126.0002074119

Bank BCA KCP Cilandak KKO I. No 733-0301681
a/n PT Gallus Indonesia Utama

Redaksi menerima artikel yang berkaitan dengan kesehatan hewan dan atau peternakan. Redaksi berhak menyunting artikel sepanjang tidak merubah isinya.
Semua artikel yang dimuat menjadi milik redaksi.
Email artikel Anda ke:infovet02@gmail.com

Jumlah Pengunjung

GALLUS Group

Pengikut

Info Agribisnis Klik Di Sini

alterntif text

TRANSLATE

PENGENDALIAN LALAT DI KANDANG AYAM

On Januari 23, 2021

Pengendalian lalat di kandang ayam

Banyaknya lalat bisa sangat menganggu ayam dan menyebabkan ayam menjadi gelisah. Ayam bisa menjadi stres dan membuat nafsu makan mereka turun. Anak kandang tentunya juga tidak nyaman bekerja di antara lalat yang begitu banyak.

Lalat juga mendatangkan bahaya karena merupakan vektor (pembawa dan penyebar) dari banyak penyakit. Selain itu jika jumlahnya sangat banyak juga berpotensi menimbulkan konflik dengan warga yang tinggal di sekitar kandang.

Lalat tertarik datang ke kandang karena bau dari limbah buangan kandang. Contohnya pakan yang tercecer dan kotoran ayam. Apalagi jika limbah itu menumpuk banyak, akan semakin menarik datangnya lebih banyak lalat.

Jika lalat sudah datang di kandang, dia bisa berkembang biak di lingkungan kandang. Lalat berbiak di tempat yang kotor dan lembab, serta hidup dari limbah organik buangan kandang.

Lalat biasanya paling banyak di musim penghujan. Karena curah hujan yang tinggi menyebabkan kelembaban meningkat sehingga jumlah lalat juga semakin banyak.

Untuk penanganannya bisa melakukan langkah-langkah berikut ini:

Buang kotoran (limbah) setiap hari kalau perlu, sehingga kebersihan lebih terjaga, bau yang menarik lalat dan limbah yang menjadi sumber hidup lalat terminimalisir.

Perhatikan dan perbaiki temperatur dan ventilasi, karena lalat suka dengan lingkungan yang hangat dan lembab.

Periksa berkala apakah ada kebocoran air di kandang, terutama di musim penghujan. Jika ada kebocoran langsung perbaiki.

Terutama di musim penghujan, periksa dan perbaiki drainase (pembuangan air) untuk menghindari terjadinya genangan, becek/lembab. Jika hujan, air harus dengan cepat mengalir keluar dari lingkungan kandang.

Minimalisir tumpahan pakan dan tumpahan air minum. Jaga kebersihan sekitar kandang.

Jika ada ayam yang mati musnahkan bangkainya segera agar tidak mengundang lalat.

Intinya adalah lalat berkaitan erat dengan kebersihan kandang. Jika hal di atas sudah dilakukan tapi lalat masih juga banyak, bisa mengkombinasikannya dengan penggunaan insektisida.

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Artikel Populer