Gratis Buku Motivasi "Menggali Berlian di Kebun Sendiri", Klik Disini EPIDEMI AI MEMBURUK DI RUSIA DAN KAZAKHSTAN | Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan -->

EPIDEMI AI MEMBURUK DI RUSIA DAN KAZAKHSTAN

Jutaan unggas telah dimusnahkan di Rusia dan Kazakhstan setelah beberapa kali terjadi wabah flu burung yang sangat patogen (HPAI) dalam beberapa minggu terakhir.

Kazakhstan telah kehilangan 1,2 juta unggas di 3 peternakan unggas industri. Angka ini akan lebih tinggi jika peternakan rumahan diperhitungkan. Sejauh ini, virus terutama menyerang peternakan layer.

Pers lokal melaporkan bahwa wabah AI menyebabkan kekurangan telur di ibu kota negara, Nursultan, meskipun pihak berwenang belum mengkonfirmasi pernyataan ini. Karena suhu rata-rata di daerah yang terkena dampak turun di bawah nol, wabah virus diperkirakan akan melambat dalam beberapa bulan mendatang.

Pada tahun 2020, epidemi AI membunuh 1,5 juta unggas di Rusia. Saat ini, penyakit tersebut menyebar di Siberia, menyerang industri dan peternakan rumahan. Penyakit ini juga telah menyebar ke bagian Eropa Rusia, meskipun sebagian besar wabah masih dilaporkan di Siberia.

Wabah di Oblast Kostromskaya mematikan lebih dari 14.000 unggas dan menyebabkan pemusnahan sisa kawanan 283.000 ekor. Beberapa pelaku pasar menyatakan keprihatinan bahwa berlanjutnya epidemi AI dapat berdampak pada pertumbuhan ekspor unggas Rusia, yang diperkirakan akan mencapai setidaknya dua digit tahun ini.

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar

ARTIKEL TERPOPULER

ARTIKEL TERBARU

BENARKAH AYAM BROILER DISUNTIK HORMON?


Copyright © Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan. All rights reserved.
About | Kontak | Disclaimer