Gratis Buku Motivasi "Menggali Berlian di Kebun Sendiri", Klik Disini FAPET UGM DAN PEMKAB TANA TIDUNG KEMBANGKAN APLIKASI RECORDING TERNAK ONLINE | Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan -->

FAPET UGM DAN PEMKAB TANA TIDUNG KEMBANGKAN APLIKASI RECORDING TERNAK ONLINE

Tim Fapet UGM saat mensosialisasikan ke masyarakat perihal software recording ternak online di Kabupaten Tana Tidung. (Foto: Dok. UGM)



Aplikasi recording atau pencatat hewan ternak Sipedet (Sistem Pengembangan Peternakan dan Kesehatan Hewan Terpadu) dikembangkan Fakultas Peternakan (Fapet) UGM bekerja sama dengan Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Tana Tidung, Kalimantan Utara.

Sipedet merupakan sistem informasi pertama di Indonesia yang membantu pendataan ternak di wilayah Kabupaten Tana Tidung. Aplikasi ini dapat diakses melalui komputer atau HP tanpa harus membuka web browser karena telah didukung fitur progressive webapp.

Menggunakan aplikasi Sipedet, peternak dapat menyimpan berbagai data mengenai ternak, antara lain data identitas ternak, distribusi ternak, stock opname ternak, kesehatan ternak, dan undang-undang mengenai peternakan.

Galuh Adi Insani SPt MSc, dosen Fapet UGM selaku salah satu tim pengembangan aplikasi Sipedet mengatakan, aplikasi ini dibuat karena kondisi kelompok ternak di Kabupaten Tana Tidung tersebar dan lokasinya sangat berjauhan, sehingga untuk melaporkan hasil recording ke dinas mengalami banyak kendala secara geografis dan tidak bersifat real time.

Ketika data ternak telah diinput secara lengkap, peternak dapat mengetahui data silsilah ternak secara otomatis, mengetahui lokasi keberadaan ternak unggul (yaitu melalui data sebaran kelompok ternak yang dihubungkan dengan data kepemilikan ternak), mengetahui persebaran dan mutasi ternak, menentukan lokasi kelompok ternak yang dapat dijadikan target pemberian bantuan dan lokasi penyuluhan peternakan, otomatisasi surat ternak, dan yang  saat ini sedang dikembangkan adalah menentukan perangkingan ternak berdasarkan data performa yang telah diinputkan ke dalam sistem.

Ada beberapa fitur utama dalam Sipedet, yaitu Sikambing (Sistem Informasi Perkembangan Recording), Sisapi (Sistem Informasi Sarana Pelayanan Dan Distribusi), Siopname (Sistem Informasi Stock Opname), Sidomba (Sistem Informasi Dokumentasi Barang) Sikawan (Sistem Pelayanan Perizinan Peternakan Dan Kesehatan Hewan), dan Sipudang (Sistem Informasi Perundang-undangan).

Software ini telah diperkenalkan oleh Ir Nanung Agus Fitriyanto SPt MSc PhD IPM selaku wakil dari Direktur Pengabdian Kepada Masyarakat dan Dekan Fakultas Peternakan UGM pada 3 Oktober 2019 dalam acara puncak kegiatan Bulan Bhakti Peternakan dan Kesehatan Hewan Tahun 2019 Kabupaten Tana Tidung.

Deskripsi mengenai aplikasi Sipedet dapat dilihat di https://youtu.be/RhXJUm_erl4. (Rilis/INF)




Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar

ARTIKEL TERPOPULER

ARTIKEL TERBARU

BENARKAH AYAM BROILER DISUNTIK HORMON?


Copyright © Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan. All rights reserved.
About | Kontak | Disclaimer