Gratis Buku Motivasi "Menggali Berlian di Kebun Sendiri", Klik Disini LALAT VEKTOR AI SEBUAH TELAAH UP DATE | Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan -->

LALAT VEKTOR AI SEBUAH TELAAH UP DATE

LALAT VEKTOR AI
SEBUAH TELAAH UP DATE
“Bukan sesuatu yang mengada-ada kalau lalat menjadi salah satu terdakwa menyebarnya dengan cepat wabah AI di Indonesia’ ujar Prof drh HRWasito M.Sc Ph.D dan Prof drh Hj Hastari Wuryastuti M.Sc Ph.D kepada Infovet sebelum tampil dalam seminar di Indolivestock Juli 2008.
Menurut Hastari yang juga istri dari Wasito, bahwa dugaan banyak pihak burung liar lah yang pantas dicurigai menjadi penyebarnya. Dugaan itu memang sangat didukung oleh aneka bukti yang kuat, seperti banyaknya burung migran antar pulau dan benua yang berada di Indonesia. Namun kini, untuk sementara waktu belum ada penelitian yang intensif untuk menguatkan dugaan itu. Justru kini, secara intensif pasangan suami istri yang guru besar FKH UGM itu terus mengerjakan penelitian tentang peranan lalat dalam penyebaran AI di Indonesia. Bahkan bukan itu saja menurut Wasito, ia rajin melakukan korespondensi dengan pakar di belahan dunia lain untuk menguak misteri lalat dan penyakit AI yang mengguncangkan dunia itu.
“Yang jelas dan patut diperhatikan semua praktisi kesehatan lapangan saat ini, bahwa gejala klinis dan patologis AI kini sudah mengalami perubahan jika dibandingkan ketika pertama kali ditemukan di Indonesia” ujar Wasito. Menurutnya ia belum sampai pada tahap mengungkapkan adanya mutasi genetik dari virus AI.
Selanjutnya Hastari mengungkapkan bahwa wabah AI yang sudah masuk pada tahap KLB (Kejadian Luar Biasa) itu, korban manusia yang terduga/suspect Flu Burung sejak 2003 – April 2008 123orang dan sebanyak 107orang meninggal dunia. Begitu banyaknya korban pada manusia dan juga kerugian pada industri peternakan dengan sebaran geografis yang luas, maka muncul pertanyaan bagaimana jalur penyebarannya terjadi?
Menurut Hastari, diduga ada banyak cara penyebaran dan penularan AI. Pertama melalui burung ke burung, yaitu dari burung liar ke unggas peliharaan. Dalam jalur ini, virus AI keluar dari ingus hidung dan mulut atau feses burung liar kemudian menginfeksi unggas peliharaan. Jalur kedua adalah dari burung ke manusia, akan tetapi hal ini jarang terjadi, dan yang mungkin terjadi adalah dari unggas peliharaan ke manusia. Sedangkan jalur ketiga dan jarang terjadi adalah dari manusia ke manusia. Dijalur ini virus AI sangat potensial untuk berubah terutama jika menyerang manusia yang daya kebalnya rendah. Sehingga kekhawatiran akan munculnya pandemi Influenza dunia memang masuk akal.
Secara ekologis AI pola penyebarannya adalah dari burung migran ke unggas peliharaan seperti ayam, itik, angsa dan bangsa unggas lainnya. Dan unggas peliharaan ini akhirnya menjadi hospes reservoir. Dalam hal ini serangga lalat diduga mempunyai peran penting penularan. Begitu juga dalam penularan dari unggas peliharaan ke manusia, babi dan binatang lain sperti kucing maupun kucing liar.
Sebuah fakta tentang lalat, menurut Hastari bahwa serangga itu suatu spesies hewan yang tersebar sangat luas mulai dari daerah sub tropis sampai ke kawasan katulistiwa/equator. Selain itu serangga itu ada dan hidup dimanapun ada kehidupan manusia. Dalam reproduksinya setiap lalat betina mampu bertelur sebanyak 120butir per minggu dengan capaian umur 2 – 8 minggu dan untuk siklus hidupnya 1-4minggu. Sepasang lalat dewasa selama 5 bulan, secara teoritis dapat berkembang biak menjadi 191.000.000.000.000.000.000.(21digit). Sungguh fantastis sekaligus menyeramkan!!!!
Lalat yang selalu berada ditempat kotor dengan morfologi mulutnya, maka disamping mampu membawa kontaminan juga menyebarluaskan melalui mulut itu, sehingga mampu menjangkau ke aneka spesies hewan dan manusia dalam geografis berbeda meski tidak luas. Perluasan sebaran itu justru oleh karena dukungan alat transportasi manusia. Sudah terbukti nyata, bahwa lalat adalah salah satu penyebar lebih dari 50 penyakit pada hewan dan manusia. Sebagai contohnya adalah penyakit kolera, salmonellosis, kolienteritits, trachoma, pink eye, mastitis, cacing mata, cacing pita dan cacing gilig serta masih banyak yang lainnya.
Bagaimana penularan AI melalui lalat..? Menurut Hastari, target untuk membuktikan bahwa lalat rumah adalah vektor dari AI, maka dikumpulkan lalat dari farm ayam yang berasal dari 3 tempat berbeda yaitu Maros, Karanganyar, Tuban selama out break AI sejak 2005. kemudian sebanyak kira-kira 100mg tubuh lalat di homogenisasi da diekstrak untuk analisa PCR (Polymerase Chain Reaction). Dan hasilnya dari Analisa PCR dan Ekstraksi RNA tubuh lalat, dimana berhasil diisolasi Virus AI pada lalat yang berasal dari Maros daan Karanganyar. Sedangkan sampel lalat yang dari Tuban hasilnya negatif.
Atas dasar hasil pengujian itu, jelas sudah bahwa virus AI sudah masuk dan berada di dalam lalat. Namun kemudian muncul pertanyaan baru, apakah lalat berperanan sebagai vektor Biologis atau Mekanis? Selanjutnya Hastari terus aktif meneliti tahapan berikut, yaitu 1-2 tahun setelah wabah AI. Lokasi pengambilan sampel lalat kali ini di tempat yang berbeda yaitu Maros, Tasikmadu, malang dan Tulungagung.
Dengan menggunakan metode “Immuno Histo Chemistry Method” diperoleh hasil bahwa virus AI positif IHC, terutama di alat reproduksi lalat. Hasil ini menguatkan arah dugaan lalat sebagai vektor biologis. Begitu juga di bagian perut lalat ditemukan hasil positif pula pada IHC.Sedangkan di kutikula dan serabut otot juga ditemukan positif virus AI. Hasil uji ini semakin mengindikasikan bahwa lalat juga berperanan sebagai vektor mekanis.
Untuk semakin menguatkan dugaan itu, selanjutnya dilakukan isolasi virus AI daro Homogenat lalat. Dengan uji Hemagglutination (HA)Test dan Hemagglutination Inhibition (HI) Test, diperoleh hail bahwa pada passage4 (P4) sampel dari Tulungagung ternyata diperoleh hasil titer HA : 2pangkat10, sebuah angka yang sangat tinggi. Karena menurut Hastari uji itu baru pada P4. Sedangkan titer HA 2pangkat4 saja suah merupakan warning, peringatan waspada.
Sample lalat dari Tasikmadu ternyata pada P9 hanya diperoleh titer HA 2pangkat8. sebaliknya dari Malang meski paa P5 ternyata hasil titer HA justru mencapai 2pangkat11.
Dari paparan itu menurut Hastari, kemungkinan jalur penularan adalah lalat menghisap cairan dari pakan dan feses busuk yang mengandung pathogen konsentrasi tinggi. Hal itu dilakukan berulang dan berpindah tempat, termasuk memuntahkan ekskresi ke lain tempat ketika hinggap. Akhirnya bahan/material infeksius itu masuk ke usus 3 jam setelah makan. Jalur-jalur tersebut mempunyai resiko lebih tinggi daripada penularan dengan melalui kaki atau badan lalat.
PT Novartis Indonesia memberikan solusi terpadu untuk mengatasi masalah lalat di farm. Baik itu melalui campuran pakan, tabur dan semprot. Solusi terpadu itu juga mampu memberikan pilihan, baik itu pengendalian lalat dewasa maupun pada stadium larva. Larvadex 10% yang mengandung Cyromazine 10% dicampur pakan, akan mampu mengendalikan pertumbuhan dan perkembangan larva. Sedangkan Neporex 2WSG yang mengandung Cyromazine 2% digunakan secara tabur, semprot atau siram. Untuk mengendalikan larva pada tempat tumbuh larva. Dan yang terakhir adalah Agita, dimana merupakan umpan lalat siap tabur. Lalat akan mati ketika perutnya kontak dengan Agita. Pokoknya slogan Novartis ANTI FLY PROGRAM merupakan solusi terpadu untuk membantu kenyamanan peternak dan perlindungan ayam dari penularan aneka penyakit potensial termasuk AI (iyo)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar

ARTIKEL TERPOPULER

ARTIKEL TERBARU

BENARKAH AYAM BROILER DISUNTIK HORMON?


Copyright © Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan. All rights reserved.
About | Kontak | Disclaimer