Gratis Buku Motivasi "Menggali Berlian di Kebun Sendiri", Klik Disini Lansia Vet Jakarta Rayakan HUT ke-11 | Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan -->

Lansia Vet Jakarta Rayakan HUT ke-11

Paguyuban Lansia Veteriner (Lansia Vet) Jakarta merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-11. Bertempat di kediaman Drs H Mashud Wisnusaputra di Taman Kebun Jeruk, Jakarta (7/7)
Acara yang diawali dengan kata sambutan dari tuan rumah dan beberapa tokoh ini cukup sukses dan meriah. Hal ini terlihat dari antusiasme para peserta yang sangat besar ketika berlangsungnya acara. Bahkan suasana keakraban, kekeluargaan dan kebahagiaan jelas terlihat dalam acara tersebut.
Setelah kata sambutan, acara dilanjutkan dengan nyanyi bersama, doa dan potong tumpeng. Adapun potongan tumpeng pertama kali secara simbolis diserahkan kepada Iwan Berri Prima selaku Ketua Umum IMAKAHI (Ikatan Mahasiswa Kedokteran Hewan Indonesia) sebagai generasi penerus veteriner Indonesia di masa yang akan datang.
Dalam sambutannya Drh Sukobagyo Poedjomartono selaku ketua paguyuban, mengatakan bahwa dengan semakin bertambahnya usia Lansia Vet Jakarta diharapkan paguyuban Lansia Vet semakin bermakna sebagai tempat untuk berkumpul, bernostalgia dan bermanfaat bagi keluarga besar veteriner Indonesia sesuai dengan mottonya ‘tua bermakna’.
Hadir dalam acara tersebut selain keluarga Lansia Veteriner dan sesepuh dokter hewan seperti Drh.H Tjiptardjo SE, Ibu Tiominar Maria Br Marpaung Hutasoit (Istri Alm. Prof Drh JH Hutasoit) dan masih banyak lagi yang lainnya, juga dihadiri perwakilan Pengurus Besar IMAKAHI, Pengurus Cabang IMAKAHI FKH IPB (Bogor) dan Pengurus Cabang IMAKAHI FKH UGM (Yogyakarta) yang diundang dalam acara tersebut● (PB_IMAKAHI)


Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar

ARTIKEL TERPOPULER

ARTIKEL TERBARU

BENARKAH AYAM BROILER DISUNTIK HORMON?


Copyright © Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan. All rights reserved.
About | Kontak | Disclaimer