Gratis Buku Motivasi "Menggali Berlian di Kebun Sendiri", Klik Disini indolivestock award | Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan -->

INOVATOR PETERNAKAN SIAP-SIAP TERIMA PENGHARGAAN INDO LIVESTOCK AWARD 2023

Penganugerahan Indolivestock Awards pada pameran Indolivestock Expo & Forum 2019 silam di Surabaya. (Foto: Dok. Infovet)

Jakarta, (5/4/2023). Yayasan Pengembangan Peternakan Indonesia (YAPPI) bekerja sama dengan PT Napindo Media Ashatama akan menyelenggarakan kegiatan penganugerahan Indo Livestock Awards kepada para insan peternakan dan kesehatan hewan yang sukses mengembangkan institusi/perusahaan/lembaga dan berperan besar dalam pengembangan peternakan di Indonesia.

Ketua Umum YAPPI, Desianto Budi Utomo, melalui siaran persnya menjelaskan, penghargaan tersebut akan diberikan dalam acara pembukaan Indo Livestock Expo & Forum pada 26 Juli 2023 mendatang di Grand City Convex, Surabaya, dengan mengusung tema “Inovasi di Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan.”

Inovasi bidang peternakan dan kesehatan hewan sendiri merupakan suatu produk, proses atau program baru atau yang diperbarui dalam ruang lingkup bidang peternakan dan kesehatan hewan yang dapat membawa dampak positif bagi pembangunan,

Penilaian bagi calon penerima award dilakukan secara objektif dan terukur sehingga hasil penilaian dapat memberikan kepuasan kepada pihak yang terpilih maupun pihak yang tersisih. Adapun kriteria penilaian meliputi: Pertama, kebaruan (inovasi harus menunjukkan hal baru di luar kebiasaan yang ada atau hal yang sudah dikenal sebelumnya), bersifat orisinil (genuine) dan memiliki keunikan (uniqueness).

Kedua, hak kekayaan intelektual (penilaian diutamakan kepada inovasi yang sudah terdaftar yang dibuktikan dengan sertifikat Hak Kekayaan Intelektual dari Ditjen Kekayaan Intelektual).

Ketiga, implementasi (telah diterapkan di masyarakat dan menunjukkan adanya dampak positif bagi usaha peternakan dan masyarakat luas).

Keempat, keberlanjutan (menunjukkan indikasi kuat dalam hal kesinambungan dalam mengimplementasikan karya inovasi tersebut).

Dari kriteria tersebut akan ditentukan penentuan penerima award melalui mekanisme seleksi dengan empat tahapan, diantaranya seleksi administrasi, pemilihan 10 besar (nominee), verifikasi dan penetapan pemenang. Pada tahap penetapan pemenang ini, Dewan Juri menetapkan tiga pemenang terbaik berdasarkan kriteria yang disepakati.

Penyerahan award akan diberikan kepada para pemenang bersamaan dengan acara pembukaan pameran Indo Livestock Expo & Forum 2023. Dalam rangka memperkenalkan dan mendiskusikan inovasinya, penerima award akan diundang menjadi narasumber dalam seminar “Hilirisasi Inovasi: Tingkatkan Daya Saing Peternakan dan Kesehatan Hewan” yang akan dilaksanakan di hari pertama pameran. Pembaca Infovet yang memiliki karya inovasi peternakan dan kesehatan hewan dapat mendaftarkan diri ke sekretariat YAPPI: Bapak Winarno SP MSi (Hp: 0813-1036-9438) atau email: teamyappi@gmail.com   (INF)

WEBINAR SERIES #1 INDO LIVESTOCK EXPO & FORUM


WEBINAR SERIES #1 INDO LIVESTOCK EXPO & FORUM – Road To The Most Comprehensive Livestock Event 2021
Tema:
INDO LIVESTOCK AWARD WINNER EXPERIENCES
Pandemi Covid-19 Sebagai Momentum Perbaikan Usaha Peternakan di Indonesia
Sambutan:
Dr. Ir. Nasrullah, M.Sc. * (Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan,  Kementerian Pertanian RI)*
Keynote speaker:
Prof. Dr. Ir. Muladno, MSA. (Guru Besar IPB, Dewan Pembina YAPPI, Anggota AIPI, Dirjen PKH Periode 2015 – 2016)
Moderator: Ir. Setya Winarno (Pengurus YAPPI)
Narasumber:
  1. Hidayatur Rahman  (Owner Jatinom Indah)
  2. Slamet Wuryadi (Praktisi Peternakan Puyuh, Duta Petani Milenial Pembangunan Pertanian Kementan RI)
Hari, Tanggal : Senin, 31 Agustus 2020
Waktu : 14.00 – 16.00 WIB
Platform : Aplikasi Zoom
REGISTRASI: https://bit.ly/INDOLIVESTOCK2021
* peserta diharapkan sudah bergabung 15 menit sebelum webinar dimulai
* agenda dan pembicara dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya
Informasi lebih lanjut dapat menghubungi:
  • Jessy Kamelanti : +62 85759990403 / jessy@napindo.com
  • Anita Mira Saraswati : +62 81295364613 / anita.ms@napindo.com 
  • Septia Rahayu : +62 878 8145 8635 /  septia.napindo@gmail.com
Atas partisipasi dan kehadirannya, kami mengucapkan terima kasih

Dari Dialog Interaktif Pemenang Indolivestock Services Award : Para Pemenang Silakan Narsis

"Di Forum dialog interkatif ini para pemenang Indolivestock Award silakan narsis dan sombong. Segala kerja keras dan inovasi para pemenang silakan diungkapkan di forum ini agar kita semua saling belajar. Para pemenang juga tidak boleh menyimpan rahasia suksesnya. Itu bukan mental pemenang".

Prof Muladno saat memberi sambutan
Demikian diungkapkan oleh Prof. Dr. Muladno, mantan Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan yang juga penasehat Yayasan Pengembangan Peternakan Indonesia (YAPPI) saat memberikan sambutan pada acara Dialog Interaktif dengan Para Pemenang Indolivestock Services Award 2017 di Grand City Convex Surabaya,  arena Indolivestock Expo 2017, Rabu 17 Mei 2017.

Acara yang mengangkat tema " Bersinergi Mendulang Sukses" ini dihadiri para utusan Pemda Pemenang Indolivestock Services Award, para wartawan media peternakan serta pengunjung pameran Indolivestock expo & Forum yang berlangsung 17-19 Mei 2017. Saran unik yang disampaikan oleh Muladno ini didasari oleh banyaknya karya di daerah yang tidak diketahui publik. "Budaya kita enggan mengungkap prestasi dan karya terbaik, sehingga masyarakat tidak tahu bahwa para kepala dinas di daerah sudah bekerja keras untuk membangun daerahnya," ujar Muladno.

ARTIKEL TERPOPULER

ARTIKEL TERBARU

BENARKAH AYAM BROILER DISUNTIK HORMON?


Copyright © Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan. All rights reserved.
About | Kontak | Disclaimer