Gratis Buku Motivasi "Menggali Berlian di Kebun Sendiri", Klik Disini PT Nutricell Pacific | Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan -->

NUTRICELL LUNCURKAN APLIKASI GUT HEALTH COMPASS

Suasana Launching Aplikasi Gut Health Compass

Bertempat di Pullman Vimala Hills & Resort pada Rabu (23/11) November yang lalu PT Nutricell Pacific secara resmi meluncurkan aplikasi Gut Health Compass. Dalam sambutannya Director Animal Health Nutricell Veterinaria Drh Ahmad Wahyuddin menyampaikan bahwa aplikasi tersebut merupakan alat yang dapat membantu peneguhan diagnosis para dokter hewan di perunggasan.

"Ini merupakan bentuk kinerja kami dalam membantu para praktisi di lapangan untuk mempercepat, mempermudah, dan mengefisienkan pekerjaan mereka. Aplikasi ini akan sangat membantu dalam hal peneguhan diagnosis," tutur Ahmad.

Lebih lanjut ia jelaskan bahwa aplikasi ini tercipta atas kerjasama nutricell bersama dengan beberapa instansi seperti ITB, Vetworks, dan para praktisi di lapangan, sehingga hasilnya didapatkanlah aplikasi yang efisien, efektif, dan akurat dalam membantu peneguhan dianosis.

Para pengguna dapat mengunduh aplikasi Gut Health Compass tersebut melalui Appstore atau Playstore. Kemudian setelah melakukan login, pengguna dapat menggunakan aplikasi tersebut dengan cara memasukkan foto hasil nekropsi (terutama di saluran pencernaan), lalu kemudian mengkliknya.

Aplikasi tersebut akan memproses foto berdasarkan database dan menganalisisnya sehingga nanti akan keluar hasil berupa warna merah, kuning, atau hijau. Dimana merah mengindikasikan bahwa kesehatan saluran pencernaan buruk, kuning mengindikasikan kerusakan minor pada saluran pencernaan tetapi masih dalam sifat yang bisa ditolerir, dan hijau mengindikasikan bahwa saluran pencernaan dalam keadaan baik.

"Ini tentunya membantu praktisi di lapangan, karena biasanya kan ketika nekropsi dalam jumlah besar kadang penglihatan kita jadi bias. Oleh karenanya aplikasi ini diharapkan dapat membantu praktisi agar diagnosis yang diperoleh tepat," tutur Ahmad.

Selain merilis aplikasi Gut Health Compass, Nutricell juga menyelenggarakan seminar dan workshop. Pembicara yang diundang yakni Maarten De Gussem, konsultan perunggasan yang sudah terkenal di Eropa.

Dalam presentasinya Maarten berfokus pada beberapa hal seperti pentingnya menjaga saluran pencernaan tetap prima, Infeksi bakterial dan penanganan yang holistik, serta strategi dalam mendalikan koksidiosis yang baik dan benar.

Selain seminar nantinya peserta juga akan melakukan workshop terkait kesehatan saluran pencernaan berikut dengan pelatihan nekropsi yang berlokasi di Balai Penelitian Ternak (BALITNAK) Ciawi pada Kamis (24/11). (CR)

NUTRICELL BERI PENGHARGAAN KEPADA STAKEHOLDER PETERNAKAN RAMAH LINGKUNGAN

Direksi Nutricell berfoto bersama penerima penghargaan
(Sumber : CR)

Acara pelepasan ekspor yang berlangsung pada Selasa (15/2) yang lalu oleh PT Nutricell Pasific kian terasa spesial. Pasalnya mereka juga memberikan penghargaan kepada beberapa perusahaan yang dinilai memiliki komitmen mewujudkan sistem peternakan yang ramah lingkungan dalam hal penurunan produksi gas rumah kaca dan resistensi antimikroba.

Suaedi Sunanto selaku CEO PT Nutricell Pacific mengatakan bahwa penghargaan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian Nutricell terhadap sektor peternakan yang ramah lingkungan, ini juga merupakan hasil kajian dari Nutricell bersama dengan IPB University.

"Kami menggandeng IPB University dalam melakukan penilaian dan menentukan kriteria apa saja yang harus dipenuhi oleh perusahaan tersebut. Kami sangat mengapresiasi komitmen mereka dalam mewujudkan peternakan yang ramah lingkungan," tutur Suaedi.

Adapun dua kategori penghargaan yang diberikan yakni Green House Gas Awareness yang dipersembahkan kepada peternak / instansi yang bergerak di sektor peternakan ruminansia khususnya sapi perah beserta komponen penunjangnya. Katehori kedua yakni Antibiotic Awareness yang dikhususkan kepada peternak / instansi yang bergerak di sektor perunggasan yang peduli dan peka terhadap penggunaan antimikroba yang baik, benar, dan bertanggung jawab.

Berikut adalah list penerima penghargaan kategori Green House Gas Emission Awareness yakni PT Greenfields Indonesia, PT Rafles Pacific Harvest, PT Agrijaya Prima Sukses, PT Global Dairy Alami, PT Nestle Indonesia, dan PT DSM Nutritional Products Indonesia. Sedangkan kategori Antibiotic Awareness diberikan kepada PT Sreeya Sewu Indonesia, PT Kerta Mulya Saripakan, dan PT Sumber Inti Harapan. 

Dekan Fakultas Peternakan IPB University Idat Galih Permana, yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan akan pentingnya industri peternakan yang ramah lingkungan.

"Sekarang ini industri peternakan dikambing hitamkan sebagai industri yang tidak ramah lingkungan baik dari segi emisi gas rumah kaca maupun penggunaan antimikroba yang serampangan dan menyebabkan kekhawatiran resistensi antimikroba. Oleh karenanya kami bersama Nutricell peduli akan hal ini dan berupaya terus untuk mewujudkan industri peternakan yang ramah lingkungan, dan mereka - mereka yang telah berkomitmen tentunya layak diberikan apresiasi yang setinggi - tingginya," kata Idat.

Idat juga mengajak kepada seluruh stakeholder di industri peternakan apapun jenis ternaknya agar tetap berkomitmen dan konsisten menjaga keberlangsungan lingkungan hidup. Hal ini karena sustainability dari usaha peternakan juga akan tergantung dari keadaan lingkungan yang baik. Ia juga berharap agar semakin banyak stakeholder yang tergerak untuk membangun sistem peternakan yang efisien, berkelanjutan, dan tentu saja ramah lingungan. (CR)

LAGI, NUTRICELL KEMBALI EKSPOR PRODUKNYA KE BENUA BIRU !


Mentan SYL melepas kontainer milik PT Nutricell Pacific 
(Sumber : CR)


Selasa 15 Februari 2022 PT Nutricell Pacific kembali melepas ekspor produknya di Komplek Pergudangan Taman Tekno, Tangerang Selatan. Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, turut hadir meresmikan acara seremonial pelepasan ekspor tersebut. 

CEO PT Nutricell Pacific Suaedi Sunanto dalam sambutannya mengatakan bahwa ini adalah kesekian kalinya produk Nutricell berhasil menembus pasar dunia, dirinya pun menuturkan rasa bangga dan terima kasihnya terhadap semua pihak yang telah bekerja keras dalam mewujudkan hal tersebut.

"Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu kelancaran ini, saya sadar bahwa semua ini adalah hasil kerja keras dari kita semua stakeholder, mudah - mudahan kami bisa terus berkontribusi untuk negeri ini melalui produk kami," tutur Suaedi.

Bicara soal angka, ekspor Nutricell kali ini berhasil menembus angka 1 juta euro dengan volume ekspor mencapai 13 metrik ton atau sekitar 16,3 miliar rupiah. Produk yang diekspor merupakan feed supplement Nutrifat Ca-84 yang beberapa waktu lalu juga berhasil menembus pasar Korea Selatan. Pada pelepasan ekspor di hari itu kontainer yang dilepas bernilai setengah miliar rupiah. 

Pada kesempatan yang sama Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas pencapaian yang diraih Nutricell. Pria yang akrab disapa SYL tersebut juga menyampaikan bahwasanya pandemi Covid-19 yang melanda dunia sejak 2019 ternyata membawa berkah bagi produk - produk pertanian Indonesia. 

"Selama dua tahun pandemi Covid-19 ini melanda tanah air, produk ekspor hasil pertanian RI tetap memberikan kontribusi yang positif. Sektor pertanian tetap tumbuh sebesar 16,4 persen. Sektor lain turun bahkan minus. Ternyata tahun ini tembus Rp625 triliun ekspor kita," jelasnya. (CR)


PRODUK NUTRICELL RAMBAH NEGERI GINSENG

Pelepasan Ekspor Produk Obat Hewan Milik Nutricell Menuju Korea Selatan

Senin (13/9) PT Nutricell Pacific kembali melakukan ekspor produknya, tidak tanggung - tanggung kali ini Korea Selatan yang jadi tujuan ekspor Nutricell. Acara seremonial ekspor tersebut dilangsungkan di Kantor Nutricell yang berlokasi di Komplek Pergudangan Taman Tekno, Tangerang Selatan.

Sebanyak 28 ton sediaan imbuhan pakan dengan nilai lebih dari USD 254 ribu (sekitar Rp 3,6 Milyar) dikirimkan ke Korea Selatan pada hari itu. Dalam sambutannya CEO PT Nutricell Pacific Suaedi Sunanto  tak hentinya menyatakan rasa syukur atas raihan yang telah dicapai perusahaannya.

"Ini sudah yang ke-3 kalinya untuk kami, dan ini merupakan salah satu pencapaian yang apik bagi kami. Apalagi ini terasa sangat spesial karena perusahaan kami baru saja merayakan perayaan ulang tahun yang ke-6. Saya rasa ini adalah suatu karya yang dapat kami persembahkan untuk negeri ini, oleh karena itu semua saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah sudi membantu kami dalam mewujudkan hal ini," tutur Suaedi.

Ia juga mengatakan bahwa Nutricell memiliki komitmen untuk menghadirkan produk yang memenuhi standar kualitas global mulai dari kualitas produk, keamanan, ketelusuran (traceability),  dan tentu saja standar keberlangsungan (sustainability).

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Nasrullah juga mengapresiasi pencapaian Nutricell. Menurutnya Nutricell merupakan salah satu perusahaan yang dapat dijadikan contoh sukses dalam membantu pemerintah menjalankan program GRATIEKS Pertanian (Gerakan Tiga Kali Ekspor Pertanian).

"Seperti apa yang diamanatkan oleh Pak Menteri, kami selalu mendukung siapa saja yang ingin ekspor, akan kami gelar karpet merah bagi siapa saja yang ingin ekspor. Tentunya kami juga tidak akan mempersulit, malah akan kami bantu semaksimal mungkin, kalau untuk ekspor, Ditjen PKH Sabtu - Minggu tidak libur!," kata Nasrullah sembari berkelakar.

Sebagai informasi Nasrullah juga menyampaikan bahwa ekspor komoditas peternakan pada tahun 2021 periode bulan Januari-Juli tercatat mencapai 192.034 ton dengan nilai USD 807.587.385 atau setara Rp 11,7 triliun.

Jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2020 (YoY), volume ekspor mencapai 175.022 ton dengan nilai sebesar USD 466.838.460, nilai ini meningkat sebesar 9,72% dan nilai ekspor meningkat sebesar 72,9%. Oleh karenanya dirinya akan terus menghimbau dan membantu perusahaan mana saja yang bergerak di bidang peternakan dalam melakukan ekspor, karena ekspor menunjukkan bahwa Indonesia tetap bisa bersaing dengan luar negeri.

Produk Unggulan, Kearifan Lokal

Direktur Technical Nutricell, Wira Wisnu Wardhana mengatakan bahwa sejatinya Indonesia memiliki potensi dalam hal sumber bahan baku. Banyak hal yang dapat dimanfaatkan oleh Indonesia karena kekayaan sumber daya alamnya.

"Bahan baku kita lakukan penelitian mendalam kandungannya, khasiatnya, keunggulan dan kekurangannya, lalu kita berikan nilai tambah agar dapat dimanfaatkan oleh ternak. Dengan begitu akan ada value yang didapat sehingga bermanfaat," tutur Wira.

Ia menuturkan Nutricell selalu berkomitmen dalam mengembangkan produk-produk feed additive dan feed supplement berbasis sumberdaya lokal, melalui riset, dan investasi dalam kemampuan analisa dan manajemen. (CR)





ARTIKEL TERPOPULER

ARTIKEL TERBARU

BENARKAH AYAM BROILER DISUNTIK HORMON?


Copyright © Majalah Infovet I Majalah Peternakan dan Kesehatan Hewan. All rights reserved.
About | Kontak | Disclaimer